Breaking News

Cara Nyaman Tidur Bagi Ibu Hamil


Menjadi ibu hamil bukanlah hal yang mudah. Disamping harus menjaga nutrisi dengan mengonsumsi  makanan yang bernutrisi dan folamil gold multivitamin ibu hamil, sang ibu juga harus sanggup membawa serta janin yang ada didalam kandungannya kemanapun ia berada. Bukan hanya bobot sang janin, sang ibu juga harus menahan perubahan hormon dan kondisi fisiknya yang tidak sekuat sebelum hamil.

Salah satu hal yang seringkali dikeluhkan oleh para ibu hamil adalah kesulitan untuk tidur. Kondisi perut yang semakin besar diiringi juga oleh hormon yang membuat sang ibu lebih sulit tidur. Meski begitu, ada beberapa hal yang bisa dilakukan oleh sang ibu untuk menyiasati kondisi susah tidur yang dialaminya. Berikut ini beberapa caranya :

Jangan makan sebelum tidur
Saat hamil, seorang calon ibu biasanya akan merasa lebih lapar dibanding sebelum hamil. Hal tersebut merupakan hal yang wajar mengingat nutrisi yang dikonsumsi oleh sang ibu akan diserap pula oleh sang janin. Sehingga, sang ibu membutuhkan nutrisi lebih agar dapat berbagi dengan bayinya.

Tapi, nafsu makan yang lebih tinggi bukan berarti ibu hamil boleh makan dalam porsi yang besar atau makan pada jam-jam yang tidak teratur seperti sebelum tidur. Sebab, makan sebelum tidur bisa membuat sang calon ibu kesulitan untuk tidur nyenyak. Ini dikarenakan makan dan minum sebelum tidur bisa menyebabkan gangguan pada saluran pencernaan atau refluks yang berujung pada mulas.Terlebih kondisi janin yang semakin besar akan mempersulit sang ibu untuk memilih posisi tidur yang tepat. Jadi, agar bisa tidur nyaman, sebaiknya hindari konsumsi makanan sebelum tidur ya.

Tidur ke samping kiri
Pemilihan posisi yang tepat sangat menentukan kenyamanan sang ibu hamil saat tidur. Ketika posisi tidur kurang tepat, hal tersebut akan membuat sang ibu kesulitan untuk mendapatkan tidur yang nyenyak. Hal ini semakin penting karena posisi tidur yang salah bisa membahayakan janin yang ada di dalam kandungan sang ibu. 

Salah satu posisi yang bisa dipilih ibu hamil saat tidur adalah tidur menyamping ke sisi kiri. Posisi tidur ini bisa mengurangi jumlah tekanan pada Rahim serta bisa membantu ibu hamil agar sistem pernapasannya berjalan lebih lancar. Posisi ini juga bisa meringankan sakit punggung yang seringkali dirasakan oleh ibu hamil dan meningkatkan jumlah darah serta nutrisi yang mengalir ke janin.

Dua cara diatas bisa Anda praktikkan untuk mendapatkan posisi paling nyaman saat tidur. Selain itu, lengkapi juga pengetahuan Anda seputar dunia kesehatan dengan rutin membaca info kesehatan terkini. Kunjungi laman berikut www.guesehat.com/luka-lama-sembuh untuk info lebih lengkapnya.

Tidak ada komentar